Wednesday, September 26, 2018

WANITA TANGGUH



PROFILE : 
Nama : MUSRIKAH
Tmp/tgl. lahir : Kediri, 09/10/1950
Alamat : Jl. Wadungasri 48 RT/RW: 03/02 Kec.Waru Sidoarjo
Pekerjaan : Warung Kopi (Warkop)
Potret Wanita  hidup seorang diri, tidak punya tempat tinggal, Dia tinggal di samping pabrik....
Dia tangguh karena hidupnya tidak menggantungkan uluran tangan orang lain ... meskipun cucu - cucu mengajak tinggal bersama mereka... dia tetap tinggal sendiri... 



Sosok perempuan tidak hanya terletak pada kecantikan paras dan kemolekan tubuh, mereka dituntut memiliki kualitas diri yang tangguh agar tetap bertahan dalam persaingan yang semakin kompetitif seperti sekarang. Setiap wanita sukses, entah itu dalam hal karir atau pun dalam rumah tangga harus memiliki karakter tangguh yang tidak mudah jatuh dalam menyelesaikan setiap persoalan yang ada dalam kehidupannya.
Namun tidak hanya itu, menjadi wanita tangguh juga berarti memiliki kriteria yang bisa membuatnya lebih kuat, karena kepribadian itu terus berkembang dan bisa dibentuk, barangkali kamu bisa belajar dari 10 kualitas diri yang dimiliki oleh wanita tangguh seperti berikut ini. 
1. Mandiri
Wanita tangguh tahu mana saja yang bisa dikerjakan sendiri, mereka mampu melakukan berbagai hal tanpa bantuan orang lain. Mereka juga termasuk orang yang sudah tidak bergantung pada orangtua, mereka tahu apa yang bisa dilakukannya sendiri sehingga tak menjadi beban bagi orang-orang di dekatnya.
2. Cerdas
Wanita tangguh yang cerdas mampu menerima kekurangan dan memaksimalkan kemampuan diri. Mereka pandai menangkap peluang yang bisa menguntungkan dalam kehidupannya, mereka juga mudah adaptasi dan memiliki kecerdasan emosi yang tinggi.
3. Menjaga kesehatan
Wanita tangguh pandai menjaga kesehatan diri, mereka tahu bahwa kesehatan adalah salah satu investasi untuk masa depan yang harus dijaga. Mereka pantang untuk sakit karena mereka tak mau meninggalkan tugas dan tanggungjawab yang sudah diamanahkan. Mereka pandai dalam menjaga kesehatan rohani maupun kesehatan jasmani.
4. Berpikir positif
Berpikir positif terkadang adalah salah satu hal yang paling dibutuhkan saat dalam keadaan yang sedang terhimpit. Wanita tangguh selalu bisa berpikir positif dan mengambil pelajaran dari apa yang terjadi pada diri mereka. Mereka terkenal dewasa dan bijaksana dalam menyelesaikan masalah.
5. Percaya diri
Untuk menghadapi setiap tantangan yang datang, sifat kepercayaan diri sangatlah dibutuhkan oleh wanita tangguh, mereka tahu tidak ada yang bisa membantunya kecuali dirinya sendiri. Memiliki sikap percaya diri akan membuat mereka percaya bahwa mereka selalu bisa mewujudkan apa yang menjadi impiannya.
6. Kritis dan berani mengutarakan pendapatnya
Wanita tangguh memang cukup kritis terhadap segala persoalan. Namun dalam arti kata kritis tersebut diiringi dengan solusi yang bisa membuat suatu permasalahan lebih mudah diselesaikan. Perempuan ini tahu bahwa dunia ini sebenarnya penuh dengan berbagai hal yang perlu dibenahi, maka mereka berani bersikap kritis yang membangun dengan segala resiko yang harus dihadapi.
7. Menghargai diri dan orang lain
Mereka yang tangguh akan menghargai diri dan orang lain. Mereka senang menghargai kerja keras orang lain karena tahu bahwa untuk mendapatkan sesuatu diperlukan tekad yang kuat tanpa kenal lelah, wanita tangguh juga menghargai dirinya dengan selalu berpenampilan menarik tapi tetap rendah hati.
8. Tegas namun tetap santun
Wanita tangguh cukup tegas dalam menghadapi segala persoalan, mereka juga terbiasa mengambil keputusan besar yang mungkin malah akan memojokkan dirinya dihadapan orang yang disayangi. Namun mereka juga bisa bertanggungjawab terhadap keputusan yang telah diambilnya tersebut. Walaupun pada awalnya tidak bisa diterima banyak orang, mereka tak pantang menyerah untuk membuktikan bahwa mereka bisa.
9. Pemaaf
Orang pemaaf bukan berarti lemah, menjadi pemaaf sebenarnya malah akan membuat kita terbebas dari perasaan negatif seperti kebencian dan keinginan balas dendam. Menjadi pemaaf juga bukan berarti kalah, wanita yang tangguh tahu apa yang menjadi prioritas masalah yang harus diselesaikan, dan dengan menjadi pemaaf mereka akan bisa menjaga hubungan baik dengan orang lain dan tetap bisa fokus terhadap prioritas kebutuhan lain dalam kehidupannya.
10. Pantang menyerah
Wanita tangguh tak kenal lelah dalam berusaha, barangkali mereka akan sesekali jatuh, namun mereka tak pernah berhenti untuk mendapatkan apa yang menjadi cita-citanya. Berbagai rintangan bukan berarti halangan bagi mereka untuk mewujudkan mimpi, mereka adalah wanita yang pantang menyerah.

Bagaimana dengan dirimu ? ... Sudah tahukan kualitas yang dimiliki oleh wanita tangguh? Jadi, mulai sekarang jadilah tangguh dan jadikan segala rintangan hidup menjadi tantangan yang harus kamu lalui dengan sikap optimis dan berhati besar ya.


BIMBINGAN LANJUTAN KUBE PKH
DINAS SOSIAL KAB. SIDOARJO
TAHUN 2018

TEMPAT : LANTAI 3 AULA DINSOS KAB SIDOARJO
17 JULI 2018



Kelompok usaha bersama (KUBE) adalah himpunan dari keluarga yang tergolong fakir miskin yang dibentuk, tumbuh dan berkembang atas dasar prakarsanya sendiri, saling berinteraksi antara satu dengan yang lainnya, dan tinggal dalam satu wilayah tertentu dengan tujuan untuk meningkatkan produktifitas anggotanya, meningkatkan relasi social yang harmonis, memenuhi  kebutuhan anggota. Memecahkan masalah social yang dialaminya dan menjadi wadah pengembangan usaha bersama.

 USAHA  EKONOMI PRODUKTIF (UEP) KUBE.....yang ada di Sidoarjo perlu di tingkatkan keberhasilan yang ada ... karena masih ada UEP KUBE  yang tidak mati dan tidak hidup (tidak berjalan) sedangkan Dana kube masih utuh ... terutama simpan pinjam  digulirkan hanya beberapa kali... diharapkan dengan pembinaan ini semangat untuk pemberdayaan masyarakat semakin tinggi dan UEP KUBE berjalan sesuai dengan harapan program...

KUBE jasa adalah Kube dalam melaksanakan kegiatan usaha ekonomi produktif (UEP) di bidang jasa. Dalam rangka meningkatkan pendapatan dan penghasilan ekonomi keluarga yang diintegrasikan dengan E-Warong. Pemberdayaan Sosial upaya untuk menjadikan warga negara yang mengalami masalah social mempunyai daya, sehingga mampu memenuhi kebutuhan dasarnya.
Pendamping KUBE bertugas mengintegrasikan antara KUBE Jasa (UEP) dengan E-Warong dalam rangka meningkatkan kesejahteran anggota KUBE. Elektronik Warung Gotong Royong (e-Warong) adalah tempat sarana usaha yang didirikan dan dikelola oleh KUBE Jasa sebagai sarana pelayanan pencairan bantuan social, penyediaan kebutuhan masyarakat menampung hasil porduksi UEP KUBE, penyediaan uang tunai secara elektronik, serta pemasaran hasil produksi anggota KUBE. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari pemerintah diberikan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli bahan pangan di pedagang bahan pangan/ e-Warong yang bekerjasama dengan bank.

PARA PENDAMPING KUBE 
KECAMATAN WARU,& BALONGBENDO
LAGI NARSIS...........